Saya masih ingat ketika awal menyampaikan ke keluarga kalau hamil, keluarga besar saya heboh. Maklum, saya cucu perempuan pertama dari keluarga besar papa dan mama. Jadi pas tahu saya hamil, keluarga dari papa kasih wejangan a,b, c. Keluarga mama juga nggak mau kalah kasih wejangan d,e,f. Intinya, semua berusaha untuk memberikan informasi sesuai yang mereka tahu tentang kehamilan buat saya.
Beberapa wejangan yang dikatakan keluarga ke saya dan suami misalnya tidak boleh makan pisang dempet karena kuatir anak lahir dempet. Ada lagi yang bilang suami tidak boleh melilitkan handuk ke leher karena kuatir nanti anak yang di kandungan akan terlilit tali pusar. Ada bahkan yang berulangkali mengatakan selama hamil harus memakai peniti agar setan tidak menganggu anak di kandungan. Benarkah semua itu ? Lalu bagaimana fakta yang sebenarnya ?
Tahun berlalu, sekarang semua serba didukung teknologi yang semakin berkembang tapi apa yang sampaikan masih saja kerap terdengar. Banyak yang mengatakan mitos-mitos ini hanya beredar di kalangan yang masih mengalami keterbatasan akses informasi. Tapi teryata tidak demikian. Masyarakat di kota-kota besar yang memiliki kemudahan akses informasi pun masih terpapar banyak mitos-mitos ibu hamil yang dipertanyakan.
Mitos-mitos ibu hamil apa saja yang hingga kini beredar dan bagaimana faktanya ? Kamis, 27 Januari 2020 saya mengikuti kuliah whatsapp oleh dr Indra NC Anwar, Sp.OG, Konsultan Dokter Spesialias Kandungan dan Kebidanan Makuku Family. Pertanyaan pertama yang muncul saat kulwap adalah adanya kepercayaan bahwa mengkonsumsi minyak kelapa akan memperlancar proses melahirkan.
Namun menurut dokter Indra, konsumsi minyak kelapa untuk memperlancar proses melahirkan hanyalah kepercayaan saja. “Minyak akan masuk ke lambung dan dicerna. Jadi tidak ada hubungan langsung dengan organ reproduksi,” ungkap dr Indra. Nah untuk proses kelancaran proses persalinan, sangat ditentukan oleh air ketuban yang akan pecah dan mempengaruhi proses kontraksi untuk memperlancar proses kelahiran.
Mitos apa lagi yang muncul dan bagaimana fakta yang sebenarnya ?
Apakah Ibu hamil tidak boleh mengecat rambut ?
Ketika saya hamil saya sempat punya keinginan untuk mengecat rambut karena pada dasarnya rambut saya agak sedikit merah. Dan saya juga yakin masih banyak ibu hamil yang juga memiliki keinginan seperti ini. Namun faktanya menurut dr Indra, sebaiknya keinginan mengecat rambut sat hamil dihindari dilakukan saat trimester pertama karena organ-organ bayi di kandungan belumlah berkembang. Jadi warnailah rambut minimal pada trimester kedua dan sebaiknya saat memutuskan memilih mewarnai rambut sendiri, harus menggunakan sarung tangan untuk meminimalisir bahan kimia yang ada di cat rambut.
Apakah Ibu hamil tidak boleh naik pesawat ?
Apakah ibu hamil tidak boleh naik pesawat? Selama saya hamil, saya beberapa kali naik pesawat karena urusan short course ke Yogyakarta hingga menengok mama di Surabaya. Alhamdulillah semua aman-aman saja. Namun rencana ke eropa untuk keperluan organisasi waktu itu saya batalkan karena setelah koordinasi dengan dokter kandungan akan mengkuatirkan kondisi janin di kandungan. Perjalanan jarak jauh dengan kondisi saya yang kala itu kurang kuat teryata tidak memungkinkan untuk perjalanan jauh.
Dokter Anwar juga mengatakan sebaiknya mendiskusikan dengan dokter kandungan sebelum melakukan perjalanan udara meskipun kehamilannya termasuk kehamilan sehat. Sarannya, ibu hamil boleh naik pesawat sebaiknya pada trimester kedua karena morning sickness sudah berkurang dan perut belum begitu besar yang dikuatirkan akan memyebabkan nyeri punggung bawah jika perjalanan jarak jauh menggunakan pesawat.
Namun jika ibu hamil ingin naik pesawat sebaiknya memilih kursi yang dekat lorong karena tempatnya lebih luas sehingga memudahkan ibu hamil untuk bergerak. Ibu hamil yang naik pesawat jika sebaiknya merenggangkan betis secara berkara saat duduk. Minum air putih secara teratur juga bisa membantu menghidrasi ibu hamil.
Apakah ibu hamil harus makan untuk dua orang ?
Teman-teman pasti sering mendengar mitos ini. Menurut dokter Irwan, selama semester pertama tidak dibutuhkan tambahan kalori. Jadi disarankan untuk makan seperti biasa yakni sekitar 1800 hingga 2200 kalori tergantung tinggi dan berat badan. Nah pada trimester kedua teryata dibutuhkan tambahan 340 kalori per hari. Bagaimana jika hamil anak kembar? Nah kalau hamil anak kembar, ibu hamil membutuhkan tambahan 300 kalori per hari untuk masing-masing janin. Namun bagaimanapun, ibu hamil harus menerapkan diet bergizi seimbangm tinggi protein, tinggi serat dan kaya lemak sehat.
Apakah ibu hamil tidak boleh makan nanas ?
Banyak yang mengatakan bahwa nenas ini dianggap dapat menyebabkan keguguran atau persalinan dini. Padahal, nanas ini aman dikonsumsi selama kehamilan. Memang ada satu kandungan di nanas yakni bromelain yang diteliti dapat memecah protein dalam tubuh dan mengakibatkan pendarahan abnormal. Tapi jumlah bromelain dalam satu porsi nanas ini tidak akan mempengaruhi kehamilan.
Apakah ibu hamil tidak boleh makan pedas?
Saya ketika hamil, penggemar berat masakan pedas. Bahkan kalau tak pedas, saya tak ada selera makan. Awalnya sempat kuatir apakah makanan pedas aman buat ibu hamil? Teryata menyantap makanan pedas selama kehamilan ini termasuk aman tapi dapat menyebabkan heatburn atau rasa perih dan panas pada dada. Jadi jika tidak mengalami gangguan sama sekali setelah konsumsi makanan pedas, ini artinya aman mengkonsumsi makanan pedas.
Sebenarnya masih banyak mitos ibu hamil yang beredar di masyarakat sejak dulu dan hingga kini. Bagaimanapun, sebaiknya tanyakan ke dokter kandungan untuk melakukan pengecekan apakah informasi tersebut benar atau tidak
Mitos ibu hamil apa lagi yang diketahui?
asik banget nih nambah wawasan baruu, bisa dipraktekin pas hamil nantii, hihihi, terima kasih infonya yaaa
Reply DeleteMitos selama hamil itu banyak banget yaa. Ibu mertua juga gitu dulu, suruh bawa gunting sama bawang putih kemana mana, aduh, ngeri banget bawa gunting kecil buat apa coba. Apalagi bawang putih. Tapi saya nurut saja, yang penting tidak merusak akidah. Nanas juga banyak yang bilang ga boleh, tapi alhamdulillah saya makan nanas ga papa, ternyata kata dokter indra juga hanya mitos yaa.
Reply Deleteemang ya Mbak, banyak banget mitos Ibu Hamil itu.
Reply Deletesaya waktu hamil pertama, pas Mertua dan Adiknya datang ke rumah malah larang saya cuci piring di malam hari, katanya gak boleh cuci piring malam hari *tanpa ada penjelasan, wkwkkk.
pernah juga dengar mitos dilarang makan cumi karena nanti anak yang dikandung lemah/letoy kayak cumi hihihih macam-macam ya mitos bumil ini :D
Jadi inget waktu masih hamil dan banyak banget mitos dilingkunganku terutama tentang gabtuin bangle di penitiin gitu katanya mencegah bayi digangguin roh halus.
Reply Deletekalau bicarain mitos ama fakta itu seru yaa.. dan kayaknya semakin berkembang juga apalagi kondisi kesehatan terus berubah2 sejak ada pandemi ini
Reply Deletewah terimakasih sharingnya mbaa.. dulu aku waktu hamil juga suka banget makan pedas.. tapi selalu aja diomelin.. katanya ga boleh karena bisa bikin anaknya jadi botak nanti.. 😁
Reply DeleteWaktu hamil emang banyak banget mitos, dilarang ini dan itulah sampai ke hal yg gak masuk akal menurutku
Reply Deleteada-ada aja yah sampai kudu pakai peniti, enggak boleh sampirkan handuk di leher, heheh...
Reply Deletenah kalau nanas dan makan pedas boleh selama enggak berlebihan. Nanti jadi sakit peruuut!
Banyak mitos beredar di masyarakat di negara kita ini ya Mba... termasuk mengenai kehamilan ini. Jadinya para bumil perlu mencari tahu apakah mitos atau bukannya supaya tidak salah...
Reply DeleteMitosnya umum sekali di masyarakat, terutama peniti biar gak diganggu setan. Ada lagi, orang hamil gak boleh duduk di tengah pintu, ya iyalah orang yang mau lewat jadi rikuh ada Ibu hamil ngalangin jalan, haha
Reply DeleteAku pas hamil dulu tetep makan pedas, lha gmn gak bisa makan kalau gak pedes hehehe
Reply DeleteDr. Indra ini kyknya terkenal di kalangan ibuk2 Jkt yang sedang promil ya mbak.
Mitos2 kehamiln emang banyak banget makanya nih kudu bayak cari tahu ya.
Hamil adalah fase yang paling menyenangkan kalau buatku..
Reply DeleteKarena bisa pake alesan "Ini anaknya yang pengen.."
Hihi..
Kalau mitos makan durian, gimana kak Alida?
Aku suka ngidam makan durian sampai ikan mentah. Huhuh...padahal kalau ikan mentah ini jelas berbahaya yaa...
Mitosnya para ibu hamil ini memang melekat banget. Yang paling aku inget tuh kalo bumil harus makannya dobel, karena ada 2 nyawa yang sedang butuh asupan nutrisi. Bacanya jadi reminder kalo nanti aku hamil jadi lebih tereduksi gitu
Reply Deletebanyak banget emang mitos mitos yang sering banget didenger nih di lingkungan sekitar taa, terima kasih infonyaa, ku jadi punya wawasan baru hihihi
Reply Deleteemang ya kudu pinter2 milah pilih mana yang mitos mana yang beneran, soalnya aku pas hamil juga banyak banget yang ngasih tau, ga taunya sebagian besar tuh hoax hahaaa
Reply DeleteAku juga ikutan mbak kemarin, seneng banget bisa dapet ilmu baru mengenai mitos fakta seputar kehamilan langsung sama ahlinya
Reply Deleteitu semua pertanyaan mitos sejak dulu dan ternyata masih ada sampai sekarang, ya. Memang penting banget nih untuk cari tau infonya. Apalagi sekarang udah zaman digital. Bila bijak menyaring informasi, harusnya paham mana yang mitos dan fakta
Reply DeleteBagus ya pembicaranya. Waktu hamil anak pertama dokter obgynku juga bilang klo mau lahiran normal, makannya normal aja, ya. Jangan alibi ngidam² hahaha
Reply Deletemitos seputar ibu hamil dari dulu tidak bisa dihilangkan ya mbak. Apalagi jika mitos tersebut diyakini kebenarannya oleh orang tua, mau tidak mau kita sebagai anak harus ikut mempercayainya, meski pada kenyataannya mitos2 tersebut belum tentu benar.
Reply DeleteMitos mengenai kehamilan ini kudu banyak-banyak disosialisasikan pada ibu hamil. Karena zaman sekarang, informasi sudah sangat mudah diperoleh dan diakses sehingga membuka mata bagi kita semua untuk senantiasa membaca.
Reply DeleteTernyata sama kita bun, pas lagi hamil saya pun makan pedas, kalau gak gak selera makan, hiks. trimester pertama ini mesti semangat jangan sampai kosong. Kemarin sempet makan nanas sedikit. Asal makan secukupnya ngicip aja mah gak apa2 ya bun
Reply Deletesaat hamil anak kedua saya makan nanas 1 biji per hari, alhamdulillah gak kenapa-napa. Mitos-mitos dan fakta tentang kehamilan memang harus banyak dibahas dan disosialisasikan yaa agar ibu hamil gak bingung
Reply DeleteMitos pada kehamilan mungkin awalnya untuk berhati hati ya selama masa kehamilan, namun jika tidak dilakukan edukasi akan menyebabkan salah informasi. Penting banget ya bumil dan calon ibu mertua mengetahui fakta atau mitos ini agar bisa mendampingi atau hamil dalam keadaan bahagia tanpa ketakutan melanggar mitos
Reply DeleteAda sebagian orang yang begitu mudah hamil, ada yang butuh usaha dulu di antaranya usaha promil ya mbak.
Reply DeletePenting banget nih buat ibu2 hamil supaya tahu mana aja yang mitos dan ma ayang fakta dalam kehamilan supaya treatment dirinya sendiri mulai makanan, dll juga bisa sesuai ya.
Ini nih yang harusnya dipahami bumil dimanapun berada supaya tidak percaya mitos yang berefek pada kesehatan tubuh sendiri
Reply Delete