Pesan untuk Anak di Hari Anak

Doakan yang terbaik untuk anak. Maka, ijinkanlah pesan ini dibuat di hari anak

Pesan untuk Anak di Hari Anak


Nak, ijinkanlah Ummi mengirimkan pesan untukmu di hari anak. Udah tahu kan kalau tanggal 23 Juli diperingati sebagai Hari Anak ? Sebelum ummi menulis pesan untukmu di hari anak, ummi mau cerita dulu ya setiap tanggal 23 diperingati sebagai hari anak.

Jadi begini, anakku. Keputusan mengapa hari anak Indonesia dilaksanakan pada tanggal 23 Juli, tak lain karena adanya keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 1984 tanggal 19 Juli 1984. Jika di Indonesia tanggal 23 Juli, di negara lain juga berbeda-beda. Tapi, hari Anak Internasional diperingati setiap tanggal 1 Juni dan Hari Anak Universal diperingati setiap tanggal 20 November.

tips untuk anak
Numpang mejeng bersama anak dan keponakan 

Mungkin engkau bertanya, mengapa harus ada hari anak ? Ini semua untuk menghormati hakmu sebagai anak.  Hari anak dilaksanakan agar pemenuhan hak-hak anak bisa dilaksanakan tanpa terkecuali. Ingat itu ya, Nak.

Ummi sedih, nak. Ketika ada kasus anak yang berhadapan dengan hukum, identitasnya disebutkan secara lengkap. Orangtua dari anak yang berhadapan dengan hukum pun di ungkap. Padahal, itu melanggar Pedoman Perilaku dan Standar Program Siaran (P3SPS) 2012 yang mengatur tentang perlindungan terhadap anak.

Kasus kejahatan yang dialami oleh anak pun masih sering di eksploitasi oleh media. Ummi sedih setiap kali membaca berita tentang ini. Anak-anak yang menjadi korban kejahatan kemudian menjadi korban kesekian kalinya oleh media karena pemberitaan yang tidak melindungi anak. Alih-alih melindungi tapi malah eksploitasi anak. Padahal, kode etik jurnalistik juga mengatur jelas tentang perlindungan terhadap anak korban kejahatan. Salah satunya dengan tidak mengungkap identitas anak korban kejahatan seksual.

Nak, ummi berharap, media termasuk salah satu unsur yang bisa melindungi serta memenuhi hak anak. Kita semua pasti tahu bahwa anak adalah generasi penerus bangsa yang harus dilindungi. Perlindungan itu yang harusnya dipenuhi oleh masyarakat, media dan negara.

Nak, ijinkanlah ummi berpesan untukmu. Jadilah anak yang kuat. Dengan menjadi kuat, engkau tidak akan mudah goyah, pantang menyerah untuk berjuang memenuhi keinginan terbaikmu. Nak, jadilah anak yang soleh dan solehah. Kepada siapa lagi kita memohon perlindungan selain kepadaNya? Ingatlah selalu padaNya. Selalu tunaikan ibadahmu ya, Nak. Jangan lengah dan membiarkanmu lupa kepadaNya.

cara membuat anak bahagia

Jangan lupakan juga untuk membantu sesama. Ummi selalu bilang bahwa jadilah manusia yang bermanfaat bagi sesama. Bantulah apa yang bisa kita bantu. Tanpa membedakan agama, tanpa membedakan jenis kelamin dan jangan pula pandang apakah dia berasal dari kalangan menengah ke atas atau dari kalangan tak mampu. Bantulah mereka selagi engkau bisa membantu. Jangan lupakan juga orangtua dan saudara-saudara ya. Doakan kami semua karena doamu insyaAllah akan terkabul.

Kejarlah mimpi-mimpimu. Mau jadi apa kelak ketika dewasa? Mau jadi dokter? Mau jadi seniman? Ingin menjadi guru? Ummi selalu mendoakan, mimpi-mimpimu bisa terwujud. Janganlah sekedar bermimpi. Tapi berusahalah untuk mencapai mimpimu. Apa yang harus dilakukan? Berdoa dan berusaha. Jadilah anak pintar yang dengan mudah menyerap segala ilmu pengetahuan yang baik untukmu.

Duhai, Nak. Jagalah kesehatanmu ya. Makan-makanan yang sehat yang bagus untuk tumbuh kembangmu. Pilih makanan yang engkau tak sekedar suka tapi juga menyehatkan. Ingin selalu sehat kan? Ikuti pesan ummi ya. Kesehatan yang baik juga bisa terwujud jika berolahraga. Oahraga apa yang engkau sukai? Renang? Loncat tali? Atau mau apa? Pilih sajalah olahraga yang memang tepat untukmu.

Satu lagi pesan ummi untukmu. Sedekahkanlah hartamu tapi jangan lupa untuk menabung dan mengatur pengeluaran keuanganmu kelak. Ummi dan bapak mungkin tidak menyiapkan banyak harta untukmu. Tapi selama ini, ummi dan bapak kerja keras untuk memberikan yang terbaik untukmu. Jika nanti semakin dewasa, punya penghasilkan sendiri, jangan lupakan pesan ummi ya.

Nak, ini mungkin hanya pesan yang bisa ummi berikan untukmu. Percayalah, ummi akan selalu mendoakanmu tanpa batas waktu dan kapanpun. I Love You ..




10 komentar

Avatar
Dita Indrihapsari 16/07/19, 11.08

Aku ikut mendoakan doa-doa ummi buat anak-anak semoga bisa dikabulkan olehNya.. Doa ridho orangtua penting ya mba. Sebagai anak pun aku ngerasa bisa sampai seperti sekarang ini karena doa-doa orangtua.. Duh, ku jadi melooow.. :')

Reply Delete
Avatar
gita siwi 16/07/19, 15.25

Doa ibu tak terbatas ya seperti kasih ibu juga. Semoga dalam lindunganNya ya nak cakep. Berkah jalan meraih cita cita aamiin.

Reply Delete
Avatar
Hanni Handayani 16/07/19, 17.34

senangnya mempunyai ibu yang selalu berdoa kebaikan untuk anaknya secara terang-terangan maupun sembunyi. semoga dianya diijabah. dan selamat jalan jalan ke Bangkok

Reply Delete
Avatar
Leyla Hana 16/07/19, 21.41

Oalaah tanggal 13 Juli itu hari anak ya. Semoga kita menjadi orangtua yang amanah yaa Umi. Biar anak-anak makin sayang.

Reply Delete
Avatar
April Hamsa 16/07/19, 22.12

Bacanya kyk baca surat buat Ayyas :D
Ntr beberapa tahun lagi dibaca kyk apa ya hehe,eh atau skrng udah dia baca?
Itu di poto yg maen game ma bapak, mirip banget raut wajah dan ekspresinya :D

Reply Delete
Avatar
duniaeni.com 16/07/19, 22.12

Aamiin Ya Rabb..duh, jadi temannya aja aku berasa dicintai umi Alida. Bagaimana dengan anaknya? Ayyas kamu beruntung banget, Nak memiliki ibu seorang Umi Alida yang penuh cinta dan rasa. Jaga Umi baik-naik ya, meski seolah perkasa umimu cengeng, Nak. Mudah menangis, mudah kaget, mudah panik. Jadi tetap jadi anak soleha hingga dewasa yaaa

Reply Delete
Avatar
Memez Heidy Prameswari 16/07/19, 22.32

Ahhh Ummi bikin mewek aja...aku jadi pingin nulis surat yang sama buat Resky.... semoga kita bisa mendapingi anak sampai meraih cita-citanya yaaa

Reply Delete
Avatar
mira utami 16/07/19, 22.46

Jadi inget anaku mba, bagian pertanyaan ke anak dan pesan untuk sedekah juga berbuat baik itu penting banget buat jadi pondasi semenjak dini

Reply Delete
Avatar
Ade UFi 16/07/19, 22.51

Wah Mba Al nasehatnya bagus bangeet. Insya Allah kalau ibu yang baik, anaknya akan baik juga.

Reply Delete
Avatar
Lia Lathifa 17/07/19, 05.19

Terharu banget nasihat umi, semoga harapan umi tercapai semua ya, mereka jadi anak-anak yang sukses dunia akhirat, aamiin

Reply Delete